Cara Menghilangkan Status Mengetik Di WhatsApp - Bagi Anda yang selalu aktif menggunakan WhatsApp sebagai sarana berinteraksi dengan teman, Anda tentu selalu melihat sebuah keterangan yang betuliskan "mengetik..." atau sedang mengetik saat sedang melakukan chatting atau obrolan dengan teman Anda. Keterangan status tersebut menandakan bahwa teman Anda sedang menuliskan balasan obrolan kepada Anda. Begitu juga sebaliknya jika Anda sedang menuliskan balasan obrolan, maka teman Anda juga akan melihat status tersebut.
Status mengetik yang muncul saat Anda sedang melakukan obrolan sebenarnya dapat disembunyikan bila Anda tidak ingin teman Anda melihatnya. Berikut ini cara menyembunyikan status sedang mengetik di WhatsApp saat Anda sedang melakukan chatting :
Cara Pertama
Cara yang pertama ini adalah dengan menggunakan aplikasi WhatsApp Plus sebagai pengganti aplikasi WhatsApp yang sedang Anda gunakan.
1. Backup WhatsApp Anda.
2. Uninstall aplikasi WhatsApp Anda.
3. Install aplikasi WhatsApp Plus terbaru.
4. Setelah terinstall, buka dan masuk seperti biasa.
5. Sentuh icon tiga titik di pojok kanan atas, kemudian sentuh "Privacy".
6. Sentuh "Writing status", kemudian sentuh "Hide for contacs".
Cara Kedua
Cara keduan ini akan sedikit merepotkan Anda, sebab Anda harus menonaktihkan dan mengaktifkan sambungan internet Anda.
1. Lakukan obrolan dengan teman Anda.
2. Nonaktifkan sambungan internet saat akan mengetikan balasan.
3. Ketikan balasan Anda hingga selesai, kemudian kirim.
4. Aktifkan kembali sambungan internet Anda.
Baca artikel : Cara Menggunakan Whatsapp Di Komputer Atau Laptop
Itulah Cara Menghilangkan Status Mengetik Di WhatsApp yang bisa Anda lakukan saat sedang melakukan chatting. Semoga bermanfaat.
Share artikel... !