Menyajikan Informasi Seputar Internet Dan Hal Lainnya

Cara Nonaktifkan WhatsApp Untuk Sementara

Cara Nonaktifkan WhatsApp Untuk Sementara - Saat ini WhatsApp merupakan aplikasi messenger yang paling populer, khususnya bagi pengguna Smartphone. Selain digunakan untuk melakukan chating secara individu, WhatsApp juga digunakan untuk melakukan chating secara berkelompok atau grup. Memiliki banyak grup WhatsApp memang sangat menyenangkan, namun begitu terkadang membuat kita merasa terganggu karena seringnya notifikasi chat yang masuk.

Untuk mengatasi ganguan dari seringnya notifikasi chat grup WhatsApp yang masuk, dapat dilakukan dengan cara menonaktifkan aplikasi WhatsApp. Bagi Anda yang sedang sibuk dengan Smartphone Anda dan tidak ingin terganggu oleh notifikasi pesan masuk dari WhatsApp, berikut ini cara menonaktifkan  WhatsApp untuk sementara waktu :


1. Masuk ke menu Setelan atau Pengaturan Handphone Anda.
2. Sentuh menu "Aplikasi & notifikasi" atau "Manajemen aplikasi".
3. Pada pilihan aplikasi, sentuh aplikasi "WhatsApp".
4. Pada info apl WhatsApp, sentuh tombol "PAKSA BERHENTI".

nonaktifkan whatsapp
paksa berhenti whatsapp
Untuk mengaktifkan kembali WhatsApp, silahkan buka saja aplikasinya.


Itulah Cara Nonaktifkan WhatsApp Untuk Sementara yang dapat Anda lakukan dengan mudah. Semoga bermanfaat.

Share artikel... !

Artikel Populer