Menyajikan Informasi Seputar Internet Dan Hal Lainnya

3 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk Android

3 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk Android  - Saat ini sudah banyak aplikasi edit video terbaik Di Android yang memudahkan kita untuk mengedit sebuah video dan mengupload di TikTok atau YouTube. Aplikasi sendiri tentunya telah menyajikan berbagai fitur yang banyak seperti animasi, filter, dan effect yang bisa menambahkan keindahan pada video tersebut.  

Berikut 3 Rekomendasi Aplikasi Edit Video untuk Android :

Baca artikel : Cara Mengubah File PDF Ke Word Dengan Mudah

1. CapCut

 
sumber : kanalwisata.com 

CapCut adalah sebuah aplikasi edit video dalam smartphone Android yang dikembangkan oleh Bytedance yang saat ini populer di kalangan para pengguna editor pemula maupun expert. CapCut sendiri mampu melakukan editing video yang menghasilkan konten menarik dengan adanya berbagai macam fitur dan juga effect nya.

2. Alight Motion PRO

 
sumber : suratkabar.id

Alight Motion merupakan aplikasi pengedit video motion grapic pro pertama untuk Android yang dikembangkan oleh Alight Creative, Inc. Aplikasi tersebut menghadirkan animasi berkualitas tinggi, motion graphic, effect visual, pengeditan video serta pembuatan komposisi video.

Alight Motion bebas digunakan dengan fitur dasar dengan tanda air yang dibuatnya, Aplikasi tersebut ada berbayar untuk menghapus tanda air dan bisa mengakses fitur premium. 

3. KineMaster

 sumber : utopicomputers.com

KineMaster adalah sebuah perangkat lunak smartphone yang khusus digunakan untuk pengeditan video. Aplikasi tersebut dikembangkan oleh Nex Streaming, KineMaster dirilis pada tahun 2013. Aplikasi menyediakan berbagai fitur yang sangat lengkap dan banyak lapisan video, audio, gambar, teks dan effect lainnya yang berkualitas tinggi. 

Itulah 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Untuk Android , Semoga bermanfaat.

Cara Mengubah File PDF Ke Word Dengan Mudah

Cara Mengubah File PDF Ke Word Dengan Mudah - Apa yang anda ketahui dari PDF? Portable Document Format atau disingkat PDF yaitu Sebuah format berkas yang dibuat oleh Adobe Systems di tahun 1993 untuk keperluan pertukaran dokumen digital. PDF ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan format berkas lainnya contohnya mendukung penggunaan tanda tangan elektronik dan penggunaan gambar dalam format vector yang lebih jelas dan tajam. 

 

Sumber : Repair Windows
 

Dokumen dengan format PDF ini tidak bisa disalin ke Word atau tempel di halaman Word. Jadi semakin sulit karena harus mengetik ulang referensi atau sumber data. Format PDF ini berfungsi untuk mempresentasikan dokumen dua dimensi yang meliputi teks, huruf, citra, dan grafik vektor dua dimensi. Namun file Word terbagi menjadi dua format yang paling diketahui, yaitu .DOC dan .DOCX. perbedaannya dikedua format tersebut yakni;

.DOC adalah ekstensi yang sudah dipakai sejak dirilisnya Word for MS-DOS dan di pergunakan untuk di beberapa perangkat seperti Windows atau MacOS hingga 2006 lalu. format ini cukup dibilang berat dan besar di penyimpanannya sampai belasan MB, jika isi format filenya mengandung gambar ataupun tabel.

.DOCX adalah sebenarnya ini penerus dari format .DOC namun ini lebih terasa ringan dengan ukuran file yang kecil, sayangnya format .DOC sudah jarang dipakai. Nah, untuk cara mengubah file PDF ke Word dengan mudah mungkin dengan cara ini bisa membantu pekerjaan atau tugas-tugasnya dengan selesai tepat waktu. Berikut caranya mengubah file PDF ke Word Dengan mudah, yaitu;

Baca artikel : Game RPG Open World Genshin Impact Mobile

1. Pertama anda cukup mengkunjungi sebuah website smallpdf.com karna website tersebut alat PDF online yang lengkap dan mudah digunakan

2. Kemudian anda cari dibeberapa banyak kotak untuk mengubah PDF ke Word seperti tanda panah digambar ini. 

 


3. Lalu anda cari file berformat PDF yang ingin diubah ke Word

 


4. Setelah itu ada beberap pilihan antara lainnya konversikan ke word versi biasa dan konversikan ke Word dengan OCR versi pro namun untuk versi pro tersebut berbayar, jadi di rekomendasikan pilih versi biasa saja dan menunggu sampai konversi nya selesai. 


5. Terakhir pilih unduh dan file format PDF tersebut sudah berhasil jadi Word, Apabila ingin di ubah nama file tersebut di sarankan rename saja setelah download karna untuk mengubah nama file tersebut berbayar dan itu versi pro. 



Itulah Cara Mengubah File PDF Ke Word Dengan Mudah. Semoga bermanfaat.

Game RPG Open World Genshin Impact Mobile

Game RPG Open World Genshin Impact Mobile - Genshin Impact game RPG Open World terbaru dari miHoYo Limited. Genshin Impact adalah sebuah game Open World, yang berarti kamu bisa berjelajah dengan bebas begitu kamu menginjakkan kaki di Teyvat. Teyvat yaitu sebuah dunia fantasi yang bebas, dinamis, dan penuh dengan kehidupan mistis, dunia di mana tujuh elemen yang saling mengalir, berpadu, menari dan beradu.

Sumber: Ligagame Esports

Game ini tergolong berat sebagai game yang dirilis di HP Android ataupun iOS. Genshin Impact mengusung desain karakter dan lingkungan menyerupai anime dengan kualitas tampilan visual yang memanjakan mata. Genshin Impact pun dirilis bebas untuk semua platform mulai dari PC, PS4, Hingga Android dan iOS dan juga mendukung fitur crossplay. Genshin Impact diciptakan dengan paduan grafik yang menarik dan memukau. Adegan animasi yang diproses secara real-time, gerakan karakter yang ditangkap teknologi motion capture, terpadu menjadi grafik berkualitas tinggi. Musik dan cuaca dalam game juga berubah secara dinamis, mengikuti perubahan siang dan malam pemain.

Game mobile ini sebagai standar baru sebuah game mobile yang menentukan performa setiap smartphone, dan para pemain game Genshin Impact mengeluhkan smartphonenya yang digunakan menjadi panas saat bermain game tersebut. Namun dari itu game ini membutuhkan perangkat dengan spesifikasi yang cukup mumpuni agar bisa lancar memainkannya. Berikut spefikasi Game Genshin Impact untuk Mobile;

 

 Baca Artikel : Fitur Paling Keren MIUI 12 Xiaomi  

 

 Spesifikasi Genshin Impact Mobile

Android 

Minimum : 

- CPU minimal Snapdragon 665, Mediatek Helio G70 akan mendapatkan 20-30 fps disettingan low/terendah

- RAM 3 GB atau lebih karna ruang penyimpanan memerlukan 8 GB 

- Sistem operasi yang sangat disarankan Android 8.1 ke atas dan Perangkat ARM v8a 64-bit 

Rekomendasi : 

- CPU Snapdragon 845, kirin 810 atau lebih tinggi 

- RAM 4 GB atau lebih bagusnya 8 GB 

- Sistem operasi Android 8.1 ke atas 

iOS

Rekomendasi : 

- iPhone 8 plus sampai iPhone 12 Pro Max 

- iPad Air (Gen 3), iPad mini (Gen 5), iPad Pro (Gen 2) 12,9", iPad Pro (Gen 2) 10,5", iPad Pro (Gen 3) 11", iPad Pro (Gen 3) 12,9", iPad Pro (Gen 4) 11", iPad Pro (Gen 4) 12,9"

- Sitem operasi versi 9.0 ke atas

- Ruang penyimpanan memerlukan sebesar 8 GB

Dari yang kita lihat game tersebut cukup tinggi, Untuk itu kalian bisa melihat Spesifikasi Gadget kalian melalui CPU-Z atau lainnya, dan mendownload game tersebut melalui Google Play Store atau App Store 

Itulah Game RPG Open World Genshin Impact Mobile, Semoga bermanfaat.

(Gen. 3), iPad mini (Gen. 5), iPad Pro (Gen. 2) 12,9", iPad Pro (Gen. 2) 10,5", iPad Pro (Gen. 3) 11", iPad Pro (Gen. 3) 12,9", iPad Pro (Gen. 4) 11", iPad Pro (Gen. 4) 12.9"

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Spesifikasi PC dan Ponsel untuk Main Game Genshin Impact ", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2020/09/30/13390057/spesifikasi-pc-dan-ponsel-untuk-main-game-genshin-impact?page=all.
Penulis : Bill Clinten
Editor : Oik Yusuf

Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

(Gen. 3), iPad mini (Gen. 5), iPad Pro (Gen. 2) 12,9", iPad Pro (Gen. 2) 10,5", iPad Pro (Gen. 3) 11", iPad Pro (Gen. 3) 12,9", iPad Pro (Gen. 4) 11", iPad Pro (Gen. 4) 12.9"

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Spesifikasi PC dan Ponsel untuk Main Game Genshin Impact ", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2020/09/30/13390057/spesifikasi-pc-dan-ponsel-untuk-main-game-genshin-impact?page=all.
Penulis : Bill Clinten
Editor : Oik Yusuf

Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0

 

Fitur Paling Keren Dari MIUI 12 Xiaomi

Fitur Paling Keren Dari MIUI 12 Xiaomi -  MIUI merupakan salah satu hal kelebihan pada HP Xiaomi dibandingkan dengan HP Lainnya, Xiaomi baru saja merilis MIUI 12 terbaru yang lebih fresh untuk menggunakan sistem operasi yang bagus dan baik. Xiaomi menawarkan beberapa fitur yang sangat keren agar pengguna lebih aman dan lebih baik dibandingkan MIUI 11 sebelumnya. 

Xiaomi memiliki OS terbaru yang banyak ditunggu oleh MI Fans. MIUI 11 sebelumnnya memberikan perubahan yang cukup signifikan dibandingkan dengan MIUI 10. Nah akhirnya Xiaomi kembali memberikan fitur serta pembaruan mutakhir pada MIUI 12 ini. Berikut ini beberapa fitur terbaru yang dihadirkan pada Xiaomi di MIUI 12, Antara lainnya;

 
Sumber: Tempo.co
 

 1. Animasi dan latar belakang yang baru 

Xiaomi memberikan aplikasi yang baru buka, desain, dan animasinya di perbarui, Bukan itu saja latar belakang juga sangat baru. 

 

Baca artikel : 3 Website Nonton Anime Terbaik Dan Gratis

 

2. Navigasi bar dan gestur

Tampilan bar pada MIUI 12 mirip sekali dengan Android 10, Bahkan lebih banyak menggunakan control gestur tampak lebih canggih. Peningkatan pada navigasi bar di klaim akan di bawa oleh Xiaomi pada user interface terbaru. MIUI 12 akan membawa sejumlah peningkatan yang sangat baru pada navigasi bar dan gestur.

3. Optimasi iklan pada MIUI 

Banyak pengguna Xiaomi yang terganggu dengan adanya iklan di HP nya, Xiaomi menyisipkan iklannya pada software sebagai model bisnisnya. Kemungkinan di MIUI 12 bisa menemukan cara mengurangi iklan di MIUI dengan mengintegrasikannya bukan pop-up.

4. Dark Mode

Dark mode atau mode gelap ini bisa memutar warna-warni dari aplikasi sehinggan tampilannya menjadi gelap. Fitur ini menyediakan dark mode pada aplikasi yang tidak tersedia versi dark modenya. 

5. UI Kamera baru

Xioami kabarnya juga memberikan pembaruan modul kameranya supaya lebih nyaman menggunakan beberapa fitur di dalam kameranya. 

6. Peningkatan privasi 

Kabarnya peningkatan privasi akan membawa mekanisme baru untuk meningkatan privasi pengguna di HP Xiaomi. Fitur akan diberikan lebih banyak akses pada aplikasi untuk melindung privasinya semacam pembayaran. 

7. Floating windows splitscreen

Fitur sangat memudahkan penggunan Xiaomi untuk berinteraksi dengan notifikasi tanpa harus beralih dari aktivitas yang sedangkan di jalankannya. Dan juga fitur splitscreen untuk menampilkan dua aplikasi berbeda.

Itulah Fitur Paling Keren Dari MIUI 12 Xiaomi, Untuk MI Fans ditunggu update MIUI 12 secara bertahap. Semoga bermanfaat. 

Dead by Daylight™ Mobile Game Horor Populer

Dead by Daylight Mobile Game Horor Populer - Dead by Daylight™ adalah game horor multiplayer 4 vs 1 asimetris di mana satu pembunuh kejam (Killer) memburu empat Korban (Survivor) yang berusaha menghindari kematian yang mengerikan. Para pemain dapat mengambil peran Killer dan Survivor dalam permainan petak umpet yang mematikan ini. 

Dead by Daylight tersedia di PC, konsol dan sekarang gratis di ponsel Android maupun iOS. Namun untuk saat ini Dead by Daylight Mobile belum rilis secara global tapi tenang beHaviour Interactive selaku pengembang bekerja sama dengan Netease game selaku Publisher untuk merilis game tersebut di wilayah Asia saat ini game nya sedang melakukan test di wilayah negara Philipine belum tahu kapan pasti gamenya dirilis untuk Asia terus pantau di Fanspage Facebook Dead by Daylight Mobile - SEA.

 Sumber : GameZeRo

Dead by Daylight Mobile merupakan game horor yang sangat populer dan menegangkan di dunia game. Bahkan game ini sudah di download tembus 1 juta pengguna. Nah, untuk misi game nya yaitu menyalakan 5 Generator agar bisa membuka pintu gerbang dan Lolos dari kejaran pembunuh (Killer). Tapi untuk bermain Dead by Daylight Mobile membutuhkan Spesifikasi yang cukup agar bermainnya lancar. Download game nya untuk saat ini di Aplikasi QooApp  


Baca artikel : Cara Mengetahui Kecepatan Internet

 

Spesifikasi Dead by Daylight Mobile

Android

RAM : WAJIB 4GB Keatas karna game ini cukup besar namun untuk ram 3GB bisa tapi akan sering terjadi Fps drop dan Patah-patah untuk penyimpanan perlu menyediakan sebesar 5 GB

OS : Android 7.0 (Nougat)

Chipset : Minimal Mediatek Helio G70/Snapdragon 665/Exynos 8890 Octa (14nm)  

iOS 

- Memakai iPhone minimal dari iPhone 8 plus sampai dengan iPhone 12 Pro Max 

- iOS Versi 9.0 ke atas

- Ruang penyimpanan memerlukan sebesar 5 GB  

Sumber : Mobileague Indonesia

Dari yang kita lihat game tersebut cukup tinggi, Untuk itu kalian bisa melihat Spesifikasi Gadget kalian melalui CPU-Z atau lainnya. 

Ingin membuat temanmu tertawa dan menjerit? Download Dead by Daylight Mobile sekarang GRATIS! Link download : https://apps.qoo-app.com/en/app/8122

Itulah Dead by Daylight Mobile Game Horor Populer. Semoga bermanfaat.

Artikel Populer